Cara Membuat WiFi Sendiri Di Rumah

WiFi atau Wi-Fi adalah akronim dari Wireless Fidelity. WiFi merupakan sebuah teknologi yang memungkinkan perangkat elektronik agar terhubung ke Wireless Local Area Network (WLAN). Dengan terhubungnya perangkat elektronik ke jaringan WiFi (WLAN) maka perangkat itu dapat melakukan aktivitas transfer data misalnya internet.


Ya, sebuah teknologi WiFi memang dapat menyalurkan internet ke perangkat elektronik yang telah terhubung dengannya. Adapun perangkat elektronik yang dimaksud adalah alat elektronik yang mendukung teknologi WiFi misalnya smartphone, laptop, konsol game, televisi dan lain-lain.

Agar dapat mengakses internet secara gratis, umumnya kebanyakan dari kita sering memanfaatkan jaringan WiFi. Biasanya jaringan WiFi atau WiFi Hotspot dapat ditemui di Bus, Toko-toko, Kafe, Restoran, Kantor, Minimarket, Supermarket, Sekolah, Universitas, Mall dan lainnya. 

Meskipun saat ini WiFi tersebar dimana-mana namun ingat, tidak semua WiFi itu tersedia secara gratis. Hanya beberapa saja yang menyediakan WiFi secara gratis, selebihnya ada yang mengharuskan kita untuk membayar terlebih dahulu, baik kepada pemiliknya secara langsung maupun melalui pemotongan pulsa.

Tapi, tidak sedikit pula banyak jaringan WiFi yang sengaja diberi password agar tidak sembarang orang menggunakannya. Walaupun ada jaringan WiFi yang tersedia tanpa password, namun Anda jangan sembarangan menggunakannya. Karena munkin saja itu adalah jebakan batman yang jika perangkat elektronik Anda dihubungkan, bisa saja yang punya WiFi tersebut akan mencuri atau mengambil data-data penting yang ada di perangkat elektronik Anda. Alhasil, password-password atau data penting lainnya akan diretas dan disalah gunakan.

Selain data penting berpotensi dicuri, masalah lain akan Anda dapatkan bila menggunakan WiFi orang lain secara sembarangan. Anda bisa saja Anda dituntut atas tuduhan pencurian data internet atau penggunaan barang orang lain tanpa izin. Pastinya Anda tidak menginginkan hal-hal tersebut terjadi bukan. Nah, oleh karena itu sebaiknya jangan sembarangan dalam menggunakan jaringan WiFi orang.

Sebagai langkah pencegahan agar hal-hal buruk tidak terjadi, sebaiknya Anda harus selektif dalam memilih jaringan WiFi. Usahakan pilih jaringan WiFi yang memiliki prioritas keamanan privasi yang kuat, selain itu jangan lupa minta izin kepada pemiliknya.

Jika merasa enggan dalam menggunakan WiFi orang, maka jalan lain adalah dengan membuat atau memasang jaringan WiFi sendiri dirumah. Bagaimana cara membuat WiFi sendiri dirumah, berikut ini adalah ulasan mengenai cara membuat Wi-Fi sendiri dirumah dengan mudah dan gampang.


Sebelum menuju ke langkah-langkahnya, Anda harus menyiapkan beberapa alat berikut ini:
  1. Harus punya Paket Internet (Misalnya: Speedy) ~ Pasang Speedy dengan cara memesannya ke kantor Telkom, jangan lupa tanya harga dan hal-hal terkait. Dan jika Anda sudah punya Speedy, siapkan alat selanjutnya.
  2. Modem Adsl ~ Yang diberikan oleh ISP (Speedy)
  3. Router ~ Beli di toko elektronik.
  4. Kabel UTP dengan port RJ45 (Ethernet) ~ Beli di toko elektronik.
  5. Perangkat elektronik untuk mengetesnya di Laptop, Android, Ipad dan perangkat lainnya yang memiliki fasilitas WiFi.
Setelah semua peralatan diatas tersedia, maka ikuti tutorial langkah-langkah memasang WiFi di rumah sendiri berikut ini

1. Konfigurasi Router
a. Colokkan kabel Router ke Listrik.
b. Laptop dan Router dihubungkan dengan kabel UTP.
c. Setting ip address pada laptop & komputer dengan cara membuka Control Panel Network and Internet Network and Sharing Center. Selanjutnya klik "Change adapter settings" yang berada disisi kiri. Cari "Local Area Connection", dan klik kanan dan pilih properties. Lalu klik dua kali pada "Internet Protocol Version 4 (TCP/IPv4)".


d. Buka Browser lalu ketikan dan kunjungi alamat url (address) yang biasanya tertera di belakang Router atau di Box pembeliannya. Jika tidak ada, gunakan alamat http://192.168.0.1 atau http://192.168.1.1 atau http://192.168.0.254 atau http://192.168.1.254.

e. Setelah itu, muncul jendela yang meminta Anda untuk mengisi Username dan Password. Gunakan Username : Admin, Password : Admin. Jika tidak bisa, coba lihat dibelakang Router atau di Box pembeliannya. Atau jika tidak ketemu, tekan saja tombol reset pada Router dan ketikan lagi.

f. Setelah diisi dan klik login, maka setting (atur) pengaturan yang muncul disana. Disana memang terdapat banyak pengaturan tetapi intinya Anda hanya disana hanya disuruh untuk mengatur nama wifi, password, Lihat cara menyetting (mengatur) Router sesuai dengan petunjuk yang di dapat setelah membelinya atau bisa dengan cara  di sini, tetapi sesuaikan alamat ip-nya dengan yang Anda gunakan. Atau bisa juga dengan melihat video berikut.



  1. Matikan Modem Adsl dengan cara menekan tombol off dan lepaskan kabel sumber daya dari stopkontak listrik. Tapi, jangan lepaskan kabel UTP yang sebelumnya sudah tercolok di Modem. Jadi biarkan saja kabel UTP tersebut.
  2. Lalu pasang Kabel UTP baru yang sebelumnya sudah Anda persiapkan. Kabel UTP memiliki dua ujung, yang masing-masing memiliki konektor yang sama yaitu RJ45. Konektor pertama hubungkan ke Modem dan yang kedua hubungkan ke Router. Sampai disini, Modem dan Router sudah saling terhubung dengan kabel UTP.
  3. Kemudian colokkan kabel Router ke listrik. Lalu colokkan juga kabel Modem ke listrik.
  4. Hidupkan Modem dan Router
  5. Selesai, Anda bisa cari WiFi-nya dengan menggunakan smartphone Android, laptop atau sebagainya.
Itulah cara membuat WiFi dirumah sendiri. Jika ada kesalahan dalam tutorial ini, saya minta maaf dan bila berkenan Anda bisa menyampaikannya melalui kolom komentar. Selain dengan cara diatas, ada cara lain untuk membuat WiFi yang mungkin lebih sederhana dan bisa dibawa kemana-mana.

3 Comments

Ooo, gitu ya thanks gan atas infonya. Tapi kalo ane mah pakenya hotspot hp biar murah :v

harus di coba nih, saya pemula gan, makasih tutornya ya. nice banget (y)

nice post mas. tetangga saya ada yg mau coba bikin nih


EmoticonEmoticon