Pengertian Britania Raya, UK, British, Inggris, England, English

Anda semua pasti pernah mendengar istilah UK di internet, atau mungkin pernah mendengar istilah British di koran, atau Britania Raya dimajalah, atau Inggris di buku sekolah dan England saat menonton bola. Semua istilah itu memang sangat sering terdengar namun sangat disayangkan jika tidak mengetahui pengertian atau perbedaan tiap-tiap istilah itu. Nah, oleh karenanya berikut ini ada ulasan singkat mengenai pengertian atau perbedaan Britania Raya, UK, British, Inggris, England, English

England (Inggris) ~ United Kingdom
Pengertian Britania Raya
Britania Raya bahasa inggrisnya adalah Great Britain. Ini terdiri dari Inggris (England), Skotlandia dan Wales.

Pengertian United Kingdom (UK)
United Kingdom (UK) bila diterjemahkan kedalam bahasa Indonesia adalah Kerajaan Bersatu. UK terdiri dari Great Britain (Inggris (England), Skotlandia dan Wales) dan Irlandia Utara.

Pengertian British
British adalah bahasa inggris yang artinya adalah orang england (Inggris).

Pengertian England (Inggris)
England adalah negara Inggris. England sebenarnya adalah Negara England dalam penyebutan bahasa inggris. Sementara Inggris adalah Negara England dalam penyebutan bahasa Indonesia.

Pengertian English
English adalah sebuah istilah untuk menyebutkan bahasa inggris dan juga negara inggris (England).

Kesimpulan:
Inggris adalah sebuah negara dengan bentuk kerajaan (monarki). Dengan kata lain Inggris atau England dipimpin oleh Raja atau Ratu. Inggris sendiri adalah sebuah negara yang mempimpin United Kingdom dan Britania Raya.

Itulah penjelasan singkat mengenai definisi dan perbedaan UK, Britania Raya, British, Inggris, England, English. Dengan adanya informasi ini diharapkan dapat menambah wawasan Anda semua. Dengan begitu, hal ini akan semakin membuka jendela dunia selebar-lebarnya.

0 Comments


EmoticonEmoticon